Skip to main content

Resep Membuat Kolak Pisang Ketan

Resep Membuat Kolak Pisang Ketan - Kolak pisang ketan ini sebenarnya merupakan makanan hidangan biasa pada saat bulan ramadhan, namun di bulan biasa juga kolak ini tak kalah enak bila di konsumsi. Apalagi di musim kemarau sekarang ini hidangan kolak pisang ketan sangat pas disajikan ditengah keluarga, bila memasuki bulan ramadhan menjelang magrib biasanya kita sibuk mengumpulkan berbagai macam makanan untuk berbuka puasa, walaupun pas datang waktunya berbuka kita jarang memakan semua makanan tersebut, nah bedanya kali ini kita sendiri belajar menyiapkan sendiri untuk keluarga, hasil olahan
sendiri dan kerja keras sendiri tentunya akan lebih terasa enak bukan?
Dewasa ini banyak orang berwirausaha di bidang sajian kuliner, siapa tau salah satu dari anda seorang wirausaha dibidang kuliner dan bisa menambah stok resep untuk hidangannya.


Bahan :
  • 1 liter santan
  • 1/2 sendok teh garam
  • 250 gram gula merah ( di sisir/iris halus )
  • 2 lembar daun pandan segar ( simpulkan, cabik-cabik )
  • 100 gram ubi merah ( kupas, potong kotak ukuran 1cm )
  • 100 ml santan kental
  • 250 gram pisang raja yang tua ( kupas, iris melintang 1 cm )

Ketan Hitam Putih :
  • 700 ml santan
  • 4 lembar daun jeruk purut ( buang tulang daunnya )
  • 1/2 sendok teh garam
  • 100 gram beras ketan hitam ( cuci, rendam dengan air dingin selama 2 jam )
  • 100 gram beras ketan putih ( cuci, rendam dengan air dingin selama 2 jam )

Note : bahan hanya sebagai acuan, anda bisa menambahkan sesuai kebutuhan.

Cara Membuatnya :
  1. Rebus setengah bagian santan, 2 lembar daun jeruk purut dan1/2 sendok teh garam harum sambil di aduk-aduk agar santan tidak pecah dan tetap menyatu.
  2. Masukkan beras ketan hitam, aduk rata dan masak hingga beras ketan 3/4 matang dan meresap. Angkat dan sisihkan.
  3. Lakukan cara seperti no.2 untuk beras ketan putih.
  4. Kukus ketan hitam dan putih bersisihan dalam dandang panas selama 30 menit hingga matang. Angkat dan pisahkan kembali.

Kolak Pisang :
  1. Didihkan santan, garam, gula merah dan daun pandan diatas api sedang hingga gula larut dan menyatu. Angkat, biarkan uapnya menghilang dan saring.
  2. Didihkan kembali santan bergula diatas, masukkan umbi merah. Rebus hingga umbi merah matang.
  3. Tuangkan santan kental dan pisang, rebus semua bahan hingga matang dan santan menjadi kental. Angkat.

Cara Penyajian :
Dalam mangkuk saji, masukkan 1 sendok makan ketan hitam, 1 sendok msksn ketan putih, siram dengan kolak panas, dan kolak siap dihidangkan.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->